Friday, July 1, 2011

Gasperini dan Villas-Boas Bisa Apa?



Chelsea telah resmi memiliki pelatih baru, Andres Villas-Boas. Pria berpaspor Portugal berusia 33 tahun itu menjadi buah bibir karena berhasil membawa FC Porto menjuarai tiga gelar dalam satu musim; Liga Portugal, Piala Portugal dan Piala Europa.

Roman Abramovich, pemilik The Blues, rela menggelontorkan uang sebanyak 15 juta euro (Rp 185 miliar) untuk membayar tebusan agar Villas-Boas bisa hengkang dari Porto. Chelsea mencari pelatih usai memecat Carlo Ancelotti.

Padahal Ancelotti tak jelek-jelek amat di Stamford Bridge. Di musim 2009/2010 alias tahun perdananya melatih Lampard dkk, Don Carleto mampu mempersembahkan gelar Liga Inggris dan Piala FA.

Penyebab utama ketidaksinambungan kepelatihan di Chelsea adalah faktor Abramovich. Orang kaya Rusia ini memang ambisius, malah bisa dibilang gila prestasi. Di tanah Inggris, klub miliknya sudah meraih gelar lokal. Tinggal di level Eropa Chelsea hanya bisa jadi penonton.

Saat masih dilatih Jose Mourinho, Chelsea dua kali masuk semi final Liga Champions. Namun The Special One dipecat oleh sang pemilk klub.

Saat dibesut Avram Grant di pertengahan musim 2007/2008 pun, Chelsea masuk final Liga Champions. Sayang Dewi Fortuna tidak memihak mereka. John Terry dkk kalah saat adu penalti dengan Manchester United di Moskow.

Target yang dibebankan kepada Villas-Boas pun dipastikan tinggi. Liga Inggris, Piala FA dan Liga Champions, menjadi harga mati. Jika tak mampu memenuhi keinginan Abramovich dalam waktu singkat, nasib Villas-Boas dipastikan akan sama dengan senior-seniornya: dipecat.

Begitu pula dengan Gian Piero Gasperini (53). Nama pria ini menjadi perbincangan usai ditunjuk menjadi nakhoda baru Inter Milan. Apa prestasi Gasperini? Tidak ada. Sebelum menjadi pelatih Inter, Gasperini pernah melatih Genoa selama empat setengah tahun hingga akhirnya dipecat awal musim 2010/2011.

Banyak pihak yang mencibir keputusan Massimo Moratti, presiden Inter Milan yang memilih Gasperini. Ada yang bilang Moratti terpaksa memilih Gasperini, meski taipan minyak Italia itu membantahnya.

Setelah ditinggalkan Jose Mourinho akhir musim 2000/2010 dengan membawa Inter meraih treble, Nerazzuri seperti kehilangan arah. Pengganti Mourinho, Rafael Benitez 'hanya' mampu memberikan dua gelar, Piala Dunia Antar Klub dan Piala Super Italia. Benitez lalu dipecat.

Penggantinya, Leonardo yang mantan pemain AC Milan juga tak mau meneruskan karier kepelatihannya di Giuseppe Meazza. Meski Leo mampu memberikan Piala Italia untuk Inter.

Gasperini dan Villas-Boas punya kesamaan: melatih klub yang dimiliki oleh sosok yang haus gelar namun dengan cara yang instan. Tak hanya itu, Abramovich dan Moratti juga dikenal senang “mengintervensi” pelatih soal pemain-pemain kesukaan mereka yang harus dibeli dan dipasang.

Jadi mampukah Gasperini dan Villas-Boas memuaskan ambisi bos mereka dan mengendalikan ego pemain-pemain bintang yang dilatihnya? Menarik untuk kita lihat.

Suami Puput Melati Bantah Berpoligami

 

 

Pernikahan yang terkesan mendadak yang dilakukan Ustad Cilik dan Puput Melati menimbulkan berita miring bahwa mantan penyanyi cilik tersebut dijadikan istri lagi alias di poligami. Pasalnya Ustad Cilik dikatakan sempat menikah.

Pernikahan yang terkesan mendadak yang dilakukan Ustad Cilik dan Puput Melati menimbulkan berita miring bahwa mantan penyanyi cilik tersebut dijadikan istri lagi alias di poligami. Pasalnya Ustad Cilik dikatakan sempat menikah.

Namun kabar poligami tersebut dibantah rekan Ustad Cilik, Ustad Azwan kala menjawab pertanyaan media soal ini di kediaman Ustad Cilik di jalan Kesehatan 3 Bintaro Jakarta Selatan, Rabu (29/6).

Menurutnya Ustad Cilik memang pernah menikah namun telah pisah. Hal ini dapat dibuktikan dengan surat yang dikeluarkan dari KUA Semarang.

"Saya sedikit mengetahui kalo di sebut duda, ya duren. Beliau duda bisa dibuktikan dengan surat cerai dari Pengadilan Negeri Semarang. Bukan poligami, beliau pernah menikah dan pernah bercerai secara resmi," tegasnya.

Sementara itu Puput Melati pun telah bercerai dari suaminya terdahulu Hadi Wibowo di Pengadilan Agama Tangerang pada 23 Februari lalu. (kpl/dis/faj)

 

Tewas Oleh Hewan Ternaknya Sendiri






TRIBUNNEWS.COM - Peternak kobra mematikan yang pernah mengatakan ular peliharaannya tak akan pernah menyakitinya akhirnya tewas secara mengenaskan. Si raja ular bernama Luke Yeomans tewas dipatuk satu di antara kobra mematikan yang dipeliharanya.
Dilansir Daily Mail, Kamis (30/6/2011), Yeomans yang memiliki pengalaman 30 tahun menaklukkan ular terkena serangan jantung setelah ia digigit ular dan kemudian menyuntikkan bisa ular itu ke dalam darahnya.

Yeomans, yang mendapat julukan Steve Irwin, menyimpan 24 reptil membahayakan itu di belakang rumahnya di Eastwood, Nottinghamshire, dan berencana akan mempertunjukkannya ke publik pada pekan ini.

Steve Irwin adalah penakluk binatang buas asal Australia dan tewas karena tertusuk ikan pari. Dalam wawancaranya dalam stasiun televisi lokal, Yeomans (47), mengaku selalu digigit ular berbisa.

"Si raja kobra tahu jika saya memberi makan kepada mereka dan mereka tahu jika saya memberikan minum. Mereka tidak akan menyakiti saya jika saya tak menyakiti mereka," kata Yeomans.

Tentara Apa Tentara ne, silahkan tebak?





REPUBLIKA.CO.ID, SINGAPURA - Masih ingat dengan foto TKW kita membawakan ransel seorang prajurit Angkatan bersenjata Singapura? Cerita itu kini terulang.

Yang terbaru datang pada Kamis ketika seorang pembaca situs jurnalisme warga Singapura populer, Stomp, mengirim gambar pria dalam seragam militer, melenggang dengan seorang pria lain di sampingnya kerepotan membawakan ranselnya.

Parahnya, sang pria yang kerepotan itu terlihat lebih tua, tampak seperti ayahnya.
Pembaca Stomp, Danny,  mengatakan, "Pada sekitar 15.00 kemarin (Rabu),  teman saya dan saya akan Northpoint di Yishun untuk makan siang, aku melihat lagi anak tentara menyuruh ayahnya membawakan ranselnya. Ini jelas tidak bisa diterima!"

Pada bulan Maret, seorang pembaca mengirimkan gambar ke Stomp, dimana seorang PRT membawakan ransel tentara bosnya.

Gambar ini memicu keributan nasional dan Departemen Pertahanan mati-matian membela diri. Foto itu beredar luas di dunia maya dan menarik perdebatan mengenai  tentara Generasi Y di Singapura yang sudah keterlaluan 'lembek' dan 'manja'-nya.

Thursday, March 31, 2011

Umar Patek Bisa Bongkar Jaringan Teroris Asia

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA - Pengamat terorisme International Crisis Group (ICG), Sidney Jones, mengatakan Umar Patek menjadi kunci utama untuk membongkar jaringan teroris di Asia Tenggara dan Asia Selatan.

"Kabar tertangkapnya Umar Patek itu bagus sekali dan diharapkan bisa segera mengungkap jaringan teroris di Asia Tenggara dan Asia Selatan," kata Sidney di Jakarta pada Rabu (30/3). Umar Patek alias Abdul Ghoni alias Abu Syeikh alias Umar Arab dikabarkan ditangkap aparat keamanan Pakistan pada awal Maret 2011.

Peracik bom itu menjadi salah satu otak pelaku bom Bali I pada Oktober 2002. Aksi bom yang menewaskan 202 orang. Lulusan Afghanistan itu menjadi buronan paling berbahaya sehingga Pemerintah Amerika Serikat pun menghargai kepalanya senilai 1 juta dolar AS. Menurut Jones, Umar Patek kabur dari Indonesia pada 2003 lalu dengan bantuan Abdullah Sonata dan organisasi Kompak pimpinannya. Ia sempat bergabung dengan Front Pembebasan Islam Moro Filipina (MILF).

Setelah didepak MILF pada 2005, Patek pun bergabung dengan kelompok Abu Sayaf. Dia selama di Filipina diketahui berperan sebagai instruktur para pejuang Islam. Bahkan, Umar Patek ditengarai terlibat dalam konflik Ambon. "Tapi, selama dua sampai tiga tahun belakangan ini kita tidak pernah tahu apa kegiatan Umar Patek," ujarnya. Jones menambahkan masih banyak informasi terkait Umar Patek yang belum terungkap. Demikian pula dengan jaringan teroris yang berhubungan dengannya.

"Banyak informasi yang masih gelap tentang Umar Patek. Seperti apakah ketika Dulmatin kembali ke Indonesia, dia juga ikut. Atau, bagaimana hubungan antara jaringan Islam radikal Indonesia dengan Mindanao. Kita tidak tahu," ujarnya.

http://id.berita.yahoo.com/umar-patek-bisa-bongkar-jaringan-teroris-asia-20110330-080123-199.html

Wednesday, March 30, 2011

10 Cuaca Teraneh di Dunia

INILAH.COM, Jakarta - Di dunia terdapat cuaca aneh yang sangat tak wajar. Seperti langhit berdarah, hujan ikan, bom es hingga bulan biru. Fenomena alam yang menarik. Seperti apa?

Hujan Ikan dan Katak

Dari California , Inggris hingga India , secara periodik terjadi presipitasi (hujan) aneh. Hewan kecil seperti ikan, katak dan ular jatuh dari langit beberapa kilometer dari air. Puting beliung yang berputar di danau atau samudra dapat menghisap air dan apapun yang ada di dalamnya ke awan di atasnya.

Bola Api Besar

Selama berabad-abad, orang melaporkan keanehan listrik di rumah mereka, terutama selama badai petir. Bola cahaya seukuran bola golf hingga bola sepakbola terkadang melayang di udara selama badai dan memancarkan panas serta suara. Bola ini biasanya akan hilang ketika mengenai benda berlistrik seperti TV namun terkadang bisa meledak dengan ganas dan menyebabkan kebakaran. Bola cahaya ini tak hanya mistis juga membuat ilmuwan bingung.

Langit Berdarah

Hujan darah terdengar seperti film horor Hollywood . Namun, pada zaman Romawi kuno, hujan ini dikabarkan pernah terjadi. Meski menakutkan, hujan ini sebenarnya bukanlah darah. Warna merah disebabkan debu atau pasir yang tertiup ke atmosfer dan dibawa angin kuat dan akhirnya bercampur dengan awan hujan dan mewarnai hujan. Di Eropa, hujan merah ini diwarnai debu yang ada di benua itu dari badai pasir Sahara .

Tiga Matahari

Di hari yang cerah, langit juga bisa memberi kejutan, setidaknya untuk mata. Jika matahari dekat dengan horizon dan awan cirrus berada di atasnya, ‘hantu’ tiga matahari akan bersinar di langit. Matahari hantu ini sebenarnya cahaya terang yang tercipta ketika cahaya matahari dicerminkan oleh kristal kecil yang ada di awan. Meski hal ini merupakan fenomena optik umum, fenomena ini tak selalu muncul.

Bulan Biru

‘Bulan biru’ terjadi tiap dua setengah tahun ketika bulan purnama terjadi dua kali dalam satu bulan kalender. Terdapat peristiwa langka ketika bulan tampak biru. Kebakaran hutan dan gunung api dapat menembakkan abu ke atmosfer dan tercampur tetesan air. Tetesan air ini dapat bergerak ribuan kilometer mengelilingi Bumi dan cukup untuk membuyarkan cahaya matahari dan membuat bulan berwarna biru.

Monster Laut

Monster Loch Ness mungkin hanya ungkapan berlebihan dari kolom putaran air. Angin puyuh kecil yang terkadang disebut ‘iblis air’ ini dapat mengubah air hangat menjadi corong. Iblis air ini dapat berputar dan mengeluarkan suara desis. Suara ini dipadukan dengan tampilan seperti berleher panjang dan membuatnya terkesan seperti monster laut menakutkan yang akan melompat menyerang Anda. Angin Puyuh Berapi Meski tak ganas, iblis debu ini bisa sangat mengerikan. Angin puyuh ini merupakan versi kecil tornado yang terbentuk ketika panas bertemua tanah menyebabkan udara dan angin di atasnya berputar. Angin puyuh ini tercampur debu dari tanah. Angin puyuh ini memiliki saudara yang lebih menakutkan, yakni iblis api. Iblis api terbentuk ketika panas intens hutan kebakaran menciptakan tali api yang berputar dengan ganas di atas kebakaran itu.

Sprite, Jet dan Elf

Selama bertahun-tahun, pilot melaporkan kilatan berwarna aneh yang keluar dari ujung badai awan dan membuat banyak orang tak percaya. Namun kini, ilmuwan menemukan bukti jenis petir aneh ini memang ada. Sprite merah merupakan ledakan cahaya merah yang berada 80,5 km di atas Bumi dan biasanya muncul dalam lebih dari dua kluster. Saudaranya, Jet biru, merupakan kerucut cahaya biru yang terjadi di bagian atmosfer yang lebih rendah dari Sprite merah. Jet biru yang terjadi bersamaan dengan Sprite merah disebut Elf. Cahaya merah berbentuk panekuk yang tercipta dari petir di bawahnya. Kilatan ini hanya terjadi seperseribu detik dan ilmuwan terus menyelidi apa pemicunya.

Api Santo Elmo

Selama badai petir, banyak orang melaporkan bola ‘api’ berdansa di atas kapal. Bola api kecil bernama api Santo Elmo ini merupakan listrik statis yang timbul selama badai petir. Meski tak berbahaya, bola api kecil ini bisa terjadi sebelum ada sambaran petir. Bola api ini bisa menjadi pengingat agar Anda menjauh.

Bom Es

Kebanyakan orang yang pernah mengalami badai petir pernah mengalami hujan es sebesar bola kasti. Namun, pada beberapa hujan es, bisa jauh lebih besar (tercatat 40 kilogram) jatuh dari langit. Lebih misteriusnya, bongkahan es ini terkadang jatuh ke Bumi tanpa adanya awan di langit. Sementara beberapa hujan es terbukti terjadi karena ada es yang jatuh dari sayap pesawat, beberapa hujan es masih tak bisa dijelaskan apa penyebabnya. [mdr]

http://id.berita.yahoo.com/10-cuaca-teraneh-di-dunia-20110327-211400-288.html

Jackie Chan Ternyata Ada di Korea



Sampai saat ini RIP Jackie Chan masih jadi Trending Topic di Twitter. Entah sudah berapa tweet yang berisi frasa itu namun sepertinya jumlahnya sampai saat ini masih belum berkurang meskipun puncaknya terjadi sekitar pukul 18:00 kemarin. Yang pasti Jackie Chan masih hidup dan saat ini ia sedang berada di Korea. Paling tidak itulah informasi yang didapat Sherina.

 

Sampai saat ini RIP Jackie Chan masih jadi Trending Topic di Twitter. Entah sudah berapa tweet yang berisi frasa itu namun sepertinya jumlahnya sampai saat ini masih belum berkurang meskipun puncaknya terjadi sekitar pukul 18:00 kemarin. Yang pasti Jackie Chan masih hidup dan saat ini ia sedang berada di Korea. Paling tidak itulah informasi yang didapat Sherina.


" Jackie Chan is NOT dead. Okay?" tulis Sherina di akun Twitter miliknya. Sherina bahkan membeberkan sederet bukti yang ia dapat dari asisten Jackie Chan yang ternyata masih sempat saling berkirim SMS dengan sang bintang sendiri. "Dude, Jackie is alive and well in Korea. Apaan bgt sih yg bikin Trending Topicnya. Wong lg smsan sm asistennya. Stupid hoax," jelas Sherina lewat Twitter.

Meski masih menjadi Trending Topic namun kerancuan yang sempat terjadi di awal munculnya Trending Topic ini sudah mulai hilang. Paling tidak mereka yang 'mendukung' Trending Topic ini sudah tak lagi mempertanyakan kebenaran berita ini. Kebanyakan dari mereka sudah tahu kalau ini hanya death hoax seperti yang menimpa beberapa selebriti Hollywood lain.

"RIP Jackie Chan is not true! Jackie Chan is still alive and he will make a new movie yoyoyo!!:D," tulis @Super_Juniora25 dan pernyataan ini senada dengan tulisan beberapa pengguna Twitter yang lain. Jadi, tidak ada yang perlu dikhawatirkan karena Jackie Chan is still alive! (kpl/twi/roc)

http://id.omg.yahoo.com/news/jackie-chan-ternyata-ada-di-korea-khjx-0000359521.html

Tuesday, March 29, 2011

Jangan Sembarang Klik URL Pendek di Facebook



Jakarta - Tak hanya pesan berbahasa asing, kini muncul juga pesan dengan Bahasa Indonesia yang menjebak pengguna Facebook. Terutama, pengguna perlu mewaspadai URL pendek.

Peringatan itu disampaikan Alfons Tanujaya, peneliti antivirus dan keamanan komputer dari Vaksincom, kepada detikINET, Selasa (29/3/2011).

"Lagi ramai 'jebakan betmen' nih di Facebook. Jadi tinggal klik satu link saja, langsung akun FB korban melakukan posting tanpa persetujuannya," ujar Alfons.

 Menurut Alfons, pelaku bisa melakukan serangan ini dengan metode Cross Site Scripting (XSS). Ia menduga, kebanyakan yang jadi korban justru pengguna smartphone seperti BlackBerry.

Ini karena, ujarnya, pengguna perangkat itu jika mengklik link jebakan bisa langsung terbuka halamannya. Sedangkan pengguna browser desktop umumnya akan mendapati peringatan sebelum halaman dimunculkan.

Menilik bahasa yang dipakai, Alfons yakin ada keterlibatan pelaku dari Indonesia. "Ini jelas bikinan lokal," tuturnya.

Nah, untuk menghindarinya, Alfons menyarankan pengguna smartphone untuk lebih waspada saat ada link dari layanan pemendek URL.

"Pokoknya semua penyingkat url hindari untuk di-klik, karena jadi nggak ketahuan link aslinya," ujar Alfons.

Berikut adalah contoh pesan-pesan yang bisa menjebak pengguna Facebook:


  • jangan salahin w kalo lo bakal ngakak ngeliat ni orang http://tinyurl.com/***pahh
  • hiks..hiks..hiks..barusan mampir dari http://goo.gl/***vc KEREN bgt swearr.. buruan...mampir



http://www.detikinet.com/read/2011/03/29/143957/1603718/323/jangan-sembarang-klik-url-pendek-di-facebook

Monday, March 28, 2011

Siapakah Kekasih Mark Zuckerberg???

Status relationship pendiri Facebook, Mark Zuckerberg saat ini telah berganti menjadi menjadi In Relationship. Mark seakan ingin memberitahukan kepada semuanya bahwa saat ini dia tengah berpacaran dengan Priscilla Chan. Namun siapa sebenarnya Priscilla Chan ini?

Status relationship pendiri Facebook, Mark Zuckerberg saat ini telah berganti menjadi menjadi In Relationship. Mark seakan ingin memberitahukan kepada semuanya bahwa saat ini dia tengah berpacaran dengan Priscilla Chan. Namun siapa sebenarnya Priscilla Chan ini?

Tak banyak info mengenai siapa Priscilla Chan ini sebenarnya, selain Priscilla adalah teman sekampus Mark saat kuliah di Harvard pada tahun 2003. Awal bertemu Mark dengannya adalah saat dia menghadiri sebuah pesta di mana Mark mengantri untuk menggunakan kamar mandi. Priscilla juga menjadi rekan kerja Mark dalam mendirikan Facebook.

Ketika di tahun 2005 Mark meninggalkan Harvard dan fokus ke proyek Facebooknya dia mencoba merekrut teman kuliahnya salah satunya Priscillia. Selama 7 tahun berpacaran dan baru sekarang Mark menulis relationship statusnya karena Mark mempunyai aturan tersendiri dalam hubungan percintaannya, serta Mark dikenal sebagai workaholic.

Seperti dikutip dari TMZ dalam sebuah buku yang ditulis oleh Sarah Lucy jika mereka melakukan kontrak untuk menghabiskan waktu bersama di luar pekerjaan. Gadis berdarah Cina-Amerika ini tak hanya menaklukkan hati Mark saja namun juga menjadi bagian dari bisnis miliarder dadakan ini.

What a lucky woman.[initial] Foto: courtesy Facebook Priscilla Chan, (kpl/faj)

http://id.omg.yahoo.com/news/priscilla-chan-kekasih-mark-zuckerberg-khjx-0000359281.html

Pangeran Harry Akan Ikut Ekspedisi Ke Kutub Utara

Cuma beberapa pekan sebelum kakaknya Pangeran William mengikat tali pernikahan dengan Kate Middleton, Pangeran Harry direncanakan menyertai satu tim prajurit militer yang cedera dalam pendakian mereka yang tak mendapat bantuan ke Kutub Utara. Di sana temperatur mencapai 70 derajat di bawah nol, kata seorang wakil St. Jamez Palace kepada UsMagazine.com.

Cuma beberapa pekan sebelum kakaknya Pangeran William mengikat tali pernikahan dengan Kate Middleton, Pangeran Harry direncanakan menyertai satu tim prajurit militer yang cedera dalam pendakian mereka yang tak mendapat bantuan ke Kutub Utara.

Di sana temperatur mencapai 70 derajat di bawah nol, kata seorang wakil St. Jamez Palace kepada UsMagazine.com. "Pangeran --Pengayom badan amal Walking with the Wounded-- akan bergabung dengan kelompok tersebut di kubu pangkalan mereka di Longyearbyen, bagian utara Norwegia, pada 29 Maret.

Di sana ia akan melakukan pelatihan tiga hari dengan tim itu," kata wakil tersebut di dalam satu pernyataan. "Pangeran kemudian akan melakukan pelacakan bersama tim itu selama lima hari saat mereka memulai ekspedisi di ketinggian Arctic Circle."

Pada 5 April, Harry (26 tahun), yang akan jadi pendamping mempelai pria dalam pernikahan Pangeran William pada 29 April, akan meninggalkan tim itu dan kembali ke Inggris untuk melanjutkan pelatihan militernya.

Tim Walking Wounded, yang meliputi empat prajurit yang menderita luka yang mengubah hidup mereka, akan melanjutkan selama tiga pekan, kata wakil tersebut. Pada akhir misi, mereka akan mencapai 200 mil Samudra Kutub Utara, yang beku, dengan jalan kaki dan menarik sendiri peralatan mereka.

http://id.omg.yahoo.com/news/pangeran-harry-akan-ikut-ekspedisi-ke-kutub-utara-ryx5-59236.html

Selly Sang Penipu Cantik Ditangkap di Bali

Setelah buron lebih dari setahun, Sally penipu ulung dicokok polisi di kawasan Seminyak.
News - Selly penipu ulung yang tahun lalu berhasil memperdayai ratusan korban, akhirnya berhasil tertangkap oleh kepolisian. Perjalanan wanita penipu berparas cantik itu berakhir di Bali setelah ia dicokok Kepolisian Sektor Denpasar. Selly Yustiawati alias Rasellya Rahman Taher (26) Sabtu 26 Maret 2011, dibekuk ketika ia menginap di sebuah hotel bersama pacarnya, di kawasan Seminyak Kuta. Selama ini, Selly menjadi buronan Polda Metro Jaya dan Polresta Bogor dalam kasus penipuan dengan modus mengaku sebagai wartawan Kompas. Satuan Reserse Kriminal Polresta Bogor sebelumnya telah resmi menetapkan Selly dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) pada tanggal 4 Maret 2010. Biasanya Selly menipu orang dengan berpura-pura meminjam uang untuk modal usaha. Setelah berhasil mendapatkan uang dari sang korban, biasanya Selly melarikan diri dan tak pernah mengembalikannya. Korban-korban yang terkena tipu daya Selly berasal dari berbagai daerah, mulai dari Jakarta, Depok, Bogor, Tangerang, Bekasi, Bandung dan Jogjakarta. Tak heran bila di situs jejaring sosial Facebook Selly disebut sebagai penipu ulung oleh berbagai korbannya . Beberapa korban Selly yang melaporkannya ke polisi, yakni Ragil Yuliana (29), asal Jogja, Febriyarto Bhakti Buwono (27) Jakarta Selatan, Christina Krissetyawati (26) asal Jogja. Kerugian yang mereka derita bervariasi, yakni antara Rp2 juta hingga Rp10 juta. Kapolsek Denpasar Selatan AKP Leo Pasaribu mengatakan bahwa penangkapan Selly dilakukan atas koordinasi dengan Polda Metro Jaya dan Polresta Bogor yang mendapatkan laporan bahwa Selly pergi ke Bali. "Yang bersangkutan ditangkap pada Sabtu di Hotel Amaris, Jalan Padma Utara, Kuta Badung sekitar pukul 19.30 wita," kata Leo, Minggu 27 Maret 2011. Di hotel tersebut Selly tengah berlibur bersama pacaranya yang berinisial BM (30). Dari pengakuannya, Selly datang di Bali pada Kamis 24 Maret 2011 untuk berlibur sekaligus bersembunyi dari orang tua pacarnya, yang tidak menyetujui hubungan keduanya. "Setelah kita pastikan cirri-cirinya dengan surat DPO yang kita terima, ternyata benar dia dan langsung kita tangkap," Leo menjelaskan. Namun, karena tidak terkait dengan kasus Selly, pacar Selly dilepas Sabtu malam. Sementara Selly, rencananya akan dibawa ke Polresta Bogor Senin pagi 28 Maret 2011. (SJ) link http://metro.vivanews.com/news/read/211675-selly-sang-penipu-cantik-ditangkap-di-bali

Sunday, March 27, 2011

Budayakan Antri

Antri!!!. Kata ini mungkin sering kita dengar, namun apakah kita sudah bisa antri? Lihat gambar disamping yang menunjukkan sikap yang antri hehehehe

Putri Aryanti Alami Gangguan Jiwa

Pemeriksaan sementara yang dilakukan tim dokter terhadap anak kandung Ari Sigit, Putri Aryanti menyatakan jika cicit almarhum mantan Presiden Soeharto itu mengalami gangguan jiwa. Hal tersebut dituturkan oleh Kabidyan Dokkpol, Rumkita Polpus RS Sukanto, Kombespol Mas Ibnu Hadjar.

Pemeriksaan sementara yang dilakukan tim dokter terhadap anak kandung Ari Sigit, Putri Aryanti menyatakan jika cicit almarhum mantan Presiden Soeharto itu mengalami gangguan jiwa. Hal tersebut dituturkan oleh Kabidyan Dokkpol, Rumkita Polpus RS Sukanto, Kombespol Mas Ibnu Hadjar.

"Kondisinya kelihatan sekali kalau sedang stress dan depresi, sehingga pihak rumah sakit menilai ada gangguan jiwa dan kita konsultasikan ke ahli jiwa kita. Saat ini masih pemeriksaan, belum bisa disimpulkan penyakitnya," kata Mas Ibnu saat ditemui wartawan di kantornya, RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Kamis (24/3).

Sementara itu, keluarga Putri sudah mulai ada yang menjenguk di RS Polri Kramat Djati. Sang tante, Eno Sigit tampak mengunjungi keponakannya itu. Eno terlihat membawa makanan untuk Putri.

Pihak kepolisian pun tetap melakukan penjagaan di kamar tempat di mana Putri sedang dirawat. Hal ini memang sudah menjadi kebiasaan jika ada tersangka yang memang sedang menjalani pengobatan.(kpl/adt/bun)

http://id.omg.yahoo.com/news/putri-aryanti-alami-gangguan-jiwa-khjx-0000359139.html

Saturday, March 26, 2011

5 Hal Aneh yang Bisa Anda Temukan di Singapura

Oleh Denise Cheong Hanya di Singapura, Anda bisa kehilangan S$100 sebelum berada di dalam kasino, mengantri dua jam untuk bubble tea, dan bergabung dengan agen kencan yang dikelola pemerintah. Kita semua tahu tentang pendingin ruangan Singapura, mal-mal, pusat jajanan (hawker), denda untuk membuang sampah sembarangan dan membawa durian. Namun tahukah Anda bahwa Singapura juga memiliki agen kencan yang disponsori oleh pemerintah dan Hotel Merlion? Berikut ini adalah lima fakta unik lainnya tentang negara-kota ini. 1. Antrian panjang bubble tea
Kami tidak pernah melihat antrian seperti ini sejak Hello Kitty muncul di McDonald's. Toko bubble tea trendi seperti Koi, Gong Cha dan I Love Taimei benar-benar menangguk untung besar dari para penyuka bubble tea yang rela antre sampai dua jam untuk mendapatkan minuman favorit mereka. 2. Kafe pelayan
Gadis-gadis ini mengenakan bulu mata palsu, bermata besar seperti Bambi, dan kostum pelayan Perancis versi Jepang di Akibanana Café and Bar (Tanjong Pagar Road 108, +65 6222 2087) demi memenuhi setiap keinginan Anda. Para Meido-san ini akan menyuapi Anda, merapikan kuku, bahkan memberi pijatan. 3. Hotel Merlion
Patung berbentuk setengah ikan, setengah singa ini menjalani transformasi dari tanggal 7 Februari sampai 9 Maret menjadi sebuah kamar hotel sementara untuk menerima tamu yang akan bermalam. Seakan Merlion tidak cukup dipermalukan, kini sebuah hotel pun didirikan atas namanya. 4. Bea masuk S$100 untuk kasino
Singapura adalah satu-satunya negara di dunia yang menerapkan bea masuk ke kasino bagi penduduk lokal — sesuatu yang sangat absurd. Banyak penduduk setempat yang sudah ditahan, didenda, dan bahkan dipenjara karena menggunakan izin kerja orang asing untuk mencoba masuk ke kasino tanpa membayar bea masuk. 5. SDU = Single, Desperate, Ugly?
Oh salah, maksudnya Social Development Unit, sebuah agen pencari jodoh yang disponsori pemerintah. Bersiap-siaplah menerima undangan keanggotaan eksklusif dengan biaya tahunan S$10) dari SDU jika Anda berusia di atas 30 tahun dan masih melajang.

Kasih Sayang Seorang Ibu

Saat kau berumur 15 tahun, dia pulang kerja ingin memelukmu. Sebagai balasannya, kau kunci pintu kamarmu. Saat kau berumur 16 tahun, dia ajari kau mengemudi mobilnya. Sebagai balasannya, kau pakai mobilnya setiap ada kesempatan tanpa peduli kepentingannya. Saat kau berumur 17 tahun, dia sedang menunggu telepon yang penting. Sebagai balasannya, kau pakai telepon nonstop semalaman. Saat kau berumur 18 tahun, dia menangis terharu ketika kau lulus SMA. Sebagai balasannya, kau berpesta dengan temanmu hingga pagi. Saat kau berumur 19 tahun, dia membayar biaya kuliahmu dan mengantarmu ke kampus pada hari pertama. Sebagai balasannya, kau minta diturunkan jauh dari pintu gerbang agar kau tidak malu di depan teman-temanmu. Saat kau berumur 20 tahun, dia bertanya, “Dari mana saja seharian ini?” Sebagai balasannya, kau jawab, “Ah Ibu cerewet amat sih, ingin tahu urusan orang!” Saat kau berumur 21 tahun, dia menyarankan satu pekerjaan yang bagus untuk karirmu di masa depan. Sebagai balasannya, kau katakan, “Aku tidak ingin seperti Ibu.” Saat kau berumur 22 tahun, dia memelukmu dengan haru saat kau lulus perguruan tinggi. Sebagai balasannya, kau tanya dia kapan kau bisa ke Bali. Saat kau berumur 23 tahun, dia membelikanmu 1 set furniture untuk rumah barumu. Sebagai balasannya, kau ceritakan pada temanmu betapa jeleknya furniture itu. Saat kau berumur 24 tahun, dia bertemu dengan tunanganmu dan bertanya tentang rencananya di masa depan. Sebagai balasannya, kau mengeluh, “Bagaimana Ibu ini, kok bertanya seperti itu?” Saat kau berumur 25 tahun, dia mambantumu membiayai pernikahanmu. Sebagai balasannya, kau pindah ke kota lain yang jaraknya lebih dari 500 km. Saat kau berumur 30 tahun, dia memberikan beberapa nasehat bagaimana merawat bayimu. Sebagai balasannya, kau katakan padanya,”Bu, sekarang jamannya sudah berbeda!” Saat kau berumur 40 tahun, dia menelepon untuk memberitahukan pesta ulang tahun salah seorang kerabat. Sebagai balasannya, kau jawab, “Bu, saya sibuk sekali, nggak ada waktu.” Saat kau berumur 50 tahun, dia sakit-sakitan sehingga memerlukan perawatanmu. Sebagai balasannya, kau baca tentang pengaruh negatif orang tua yang menumpang tinggal di rumah anak-anaknya. Dan hingga suatu hari, dia meninggal dengan tenang. Dan tiba-tiba kau teringat semua yang belum pernah kau lakukan, karena mereka datang menghantam HATI mu bagaikan palu godam. JIKA BELIAU MASIH ADA, JANGAN LUPA MEMBERIKAN KASIH SAYANGMU LEBIH DARI YANG PERNAH KAU BERIKAN SELAMA INI DAN JIKA BELIAU SUDAH TIADA, INGATLAH KASIH SAYANG DAN CINTANYA YANG TULUS TANPA SYARAT KEPADAMU. http://iphincow.wordpress.com/2010/12/22/kasih-sayang-seorang-ibu/

Berhentilah Mengeluh

Pantaskah anda mengeluh? Padahal anda telah dikaruniai sepasang lengan yang kuat untuk mengubah dunia. Layakkah anda berkeluh kesah? Padahal anda telah dianugerahi kecerdasan yang memungkinkan anda untuk membenahi segala sesuatunya.

Apakah anda bermaksud untuk menyia-nyiakan semuanya itu? lantas menyingkirkan beban dan tanggung jawab anda? Janganlah kekuatan yang ada pada diri anda, terjungkal karena anda berkeluh kesah. Ayo tegarkan hati anda. Tegakkan bahu. Jangan biarkan semangat hilang hanya karena anda tidak tahu jawaban dari masalah anda tersebut.

Jangan biarkan kelelahan menghujamkan keunggulan kamu. Ambillah sebuah nafas dalam-dalam. Tenangkan semua alam raya yang ada dalam benak anda. Lalu temukan lagi secercah cahaya dibalik awan mendung.

Dan mulailah ambil langkah baru. Sesungguhnya, ada orang yang lebih berhak mengeluh dibanding anda. Sayangnya suara mereka parau tak terdengar, karena mereka tak sempat lagi untuk mengeluh.

Beban kehidupan yang berat lebih suka mereka jalani daripada mereka sesali. Jika demikian masihkan anda lebih suka mengeluh daripada menjalani tantangan hidup ini?

http://iphincow.wordpress.com/2011/02/23/berhentilah-mengeluh/

Cobalah Untuk Merenung


Merenung - Kontemplasi

Sediakan beberapa menit dalam sehari untuk melakukan perenungan. Lakukan di pagi hari yang tenang, segera setelah bangun tidur. Atau di malam hari sesaat sebelum beranjak tidur. Merenunglah dalam keheningan. Jangan gunakan pikiran untuk mencari berbagai jawaban. Dalam perenungan anda tidak mencari jawaban. Cukup berteman dengan ketenangan maka anda akan mendapatkan kejernihan pikiran. Jawaban berasal dari pikiran anda yang bening. Selama berhari-hari anda disibukkan oleh berbagai hal. Sadarilah bahwa pikiran anda memerlukan istirahat. Tidak cukup hanya dengan tidur. Anda perlu tidur dalam keadaan terbangun. Merenunglah dan dapatkan ketentraman batin. Pikiran yang digunakan itu bagaikan air sabun yang diaduk dalam sebuah gelas kaca. Semakin banyak sabun yang tercampur semakin keruh air. Semakin cepat anda mengaduk semakin kencang pusaran. Merenung adalah menghentikan adukan. Dan membiarkan air berputar perlahan. Perhatikan partikel sabun turun satu persatu, menyentuh dasar gelas. Benar-benar perlahan. Tanpa suara. Bahkan anda mampu mendengar luruhnya partikel sabun. Kini anda mendapatkan air jernih tersisa di permukaan. Bukankah air yang jernih mampu meneruskan cahaya. Demikian halnya dengan pikiran anda yang bening. http://iphincow.wordpress.com/2011/03/01/cobalah-untuk-merenung/

Friday, March 25, 2011

Jimat Khadafi Berupa Perawan?

INILAH.COM, Tripoli – Aksi militer gabungan yang membombardir Libya bak maut yang membayang di mata Muammar Khadafi. Namun ia selalu selamat. Benarkah puluhan perawan jadi sumber kesaktiannya? Di tengah gegap gempitanya bombardir Barat, sudah dipastikan Khadafi aktif mencari perlindungan di negaranya. Namun, tampaknya pemimpin Libya ini tak perlu khawatir, karena ia memiliki tim pengawal pribadi khusus yang dilatih selama beberapa dekade. Sudah merupakan rahasia umum, pengawal Khadafi itu berjenis kelamin perempuan. Namun, selain gagah dan macho, tak banyak yang tahu kalau para pengawalnya itu ternyata masih perawan! Ya, sebanyak 40 perawan bergincu dengan senjata terkokang ini selalu siap berada di sekeliling Khadafi. Dayang-dayang penjaga ini mengenakan kacamata keluaran desainer ternama, memakai bot militer berhak tinggi dan tak lupa mengenakan seragam kamuflase. Tapi jangan mudah tertipu. Meski tampil cantik dan seksi, semua perempuan ini adalah pembunuh terlatih. Benak kita langsung tertuju pada Women’s Military Academy yang didirikan Khadafi di Tripoli pada 1979 silam. Akademi ini dibentuknya sebagai simbol emansipasi wanita. “Saya berjanji kepada ibu untuk memperbaiki kondisi perempuan di Libya,” ujar Khadafi saat mendirikan akademi tersebut. Ibunya adalah seorang perempuan biasa yang buta huruf dari suku Badui Arab. Adapun ia lahir di tengah penjajahan Italia atas negaranya.
Beberapa pengunjung asing yang sempat diberi akses mengintip akademi itu memberi kesaksiannya. Di blok akademi bergaya Sparta, ada sekitar 100 perempuan yang dilatih teknik membunuh ala pasukan elit, siang dan malam, selama tiga tahun. Mereka dibangunkan setiap pukul 04.30 subuh, kemudian melakukan pemanasan dengan jogging selama satu setengah jam. Setelah itu, mereka masuk ke kelas-kelas. Beberapa dilatih menerbangkan jet tempur MIG. Lainnya belajar seni bela diri, bahkan menembakkan granat berpeluncur roket. “Pelatihan itu melibatkan semua kemampuan tentara. Mulai dari persenjataan, bertempur dengan tangan kosong, hingga telekomunikasi,” ujar Jane Kokan, jurnalis Kanada yang pernah mendokumentasi aktivitas ini pada 1995. Sementara Doug Sanders, jurnalis Kanada lain yang pernah mendapat izin serupa pada 2004, menuliskan pengalamannya di blog. Ia meyakini, bodyguard elit perempuan yang juga dikenal sebagai ‘Protectors of the VIP’ ini merupakan simbol. “Ini gambaran pikirannya yang idiosyncratic dan enigma revolusi di sebuah negara Muslim, dimana perempuan dalam kehidupan sehari-hari masih jauh mendapatkan persamaan hak dan kewajiban,” tulisnya. Siswi-siswi terbaik dari akademi itu dijuluki ‘biarawati revolusionis’. Mereka tak pernah menikah dan mendedikasikan hidupnya sepenuhnya pada ide Revolusi 1969 yang dilakukan Khadafi. Mereka dilarangan berhubungan seks dan bersumpah untuk melindungi Khadafi, bila perlu hingga ajal menjemput. Hal ini sudah terbukti, pada 1998 lalu. Seorang seorang bodyguard bernama Aisha melemparkan dirinya ke arah Khadafi ketika militan Islam menyerbu iring-iringan Khadafi. Serentetan peluru menewaskan Aisha dan dua rekan lainnya. Namun Khadafi selamat, tanpa tergores sedikit pun. Jadi, jangan ragukan kemampuan para perempuan ini dalam menyediakan perlindungan. Agen intelijen Barat berulangkali berusaha menggoyahkan kesetian inner circle Khadafi. Meski ada beberapa yang mengkhianati pemimpin Libya selama 41 tahun itu, tak ada satupun pengawal perempuannya yang tercatat demikian. Sekalipun ada, rezim Khadafi pasti melakukan apapun demi menjaga citra pengawal elitnya. “Tanpa sang pemimpin, perempuan Libya tak berarti apa-apa. Ia memberi kami hidup dan saya siap mati untuknya. Ia seorang ayah, kakak dan sahabat yang bisa anda percaya. Anda takkan percaya, betapa rendah hatinya Khadafi,” ujar gadis berusia 27 tahun yang sedang dilatih di akademi tersebut, Fatia. Banyak yang menduga Khadafi saat ini bersembunyi di luar Tripoli. Namun ia muncul di balkon Bab Al Aziziya, kompleks tempat tinggalnya yang terkena rudal beberapa hari lalu. Jet-jet pribadinya juga diyakini telah hancur, memperkecil kemungkinan ia kabur ke luar negeri. Tak ada pilihan lain bagi Khadafi, selain menyerahkan nyawanya kepada para perawan-perawan itu. Namun, sampai kapan? [ast] http://id.berita.yahoo.com/jimat-khadafi-berupa-perawan-20110324-172500-849.html

Tayangan Diwacanakan Haram, Uya Kuya Santai

Forum Musyawarah Pondok Pesantren (FMPP) se Jawa-Madura mengharamkan tayangan hipnotis 'Uya Emang Kuya'. Tahu tayangannya diwacanakan haram, sejauh ini Uya santai.
JAKARTA - Forum Musyawarah Pondok Pesantren (FMPP) se Jawa-Madura mengharamkan tayangan hipnotis 'Uya Emang Kuya'. Tahu tayangannya diwacanakan haram, sejauh ini Uya santai. "Saya biasa saja, biarin saja. Santai saja," ujar Uya kepada okezone, Jumat (25/3/2011). Tayangan hipnotis 'Uya Emang Kuya' dinyatakan haram. Hasil ini berdasarkan keputusan forum Bahtsul Masa'il yang digelar Forum Musyawarah Pondok Pesantren (FMPP) se Jawa-Madura yang ke-22 di Pondok Pesantren Darussalam Jajar, Desa Sumbergayam, Kecamatan Durenan, Kabupaten Trenggalek, Kamis (24/3/2011). Forum itu menilai, tayangan yang berdurasi 30 menit itu terbukti mengupas aib orang lain. Meski bertujuan menghibur, apa yang dilakukan selebritis Surya Utama atau kesohor dengan nama Uya Kuya itu dianggap melanggar ketentuan hukum Islam. Selain membeberkan aib, hipnotis yang mengungkap kemaksiatan serta kejahatan juga terlarang (haram) untuk ditonton. Karena secara tidak langsung, tayangan tersebut akan mengedukasi (mendidik) orang yang menonton. Meski FMPP se Jawa-Madura menyatakan haram, Muhammadiyah menentang. Pengurus Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur menilai pengharaman tayangan 'Uya Memang Kuya' adalah berlebihan. Sebab acara yang dibawakan oleh presenter kocak Surya Utama atau Uya Kuya itu hanya bersifat hiburan semata. Sedangkan dalam prinsip hubungan Muamalat (Hubungan antar sesama) tayangan berdurasi 30 menit itu telah memenuhi prinsip Antarrodhim atau kesepakatan. Soal prinsip kesepakatan ini juga dijabarkan oleh Uya. "Saat menghipnotis pengunjung, saya selau mengatakan, 'Silakan katakan apa yang layak dikatakan dan jangan dikatakan jika memang tidak layak untuk dikatakan'. Dari situ sudah jelas. Lagipula acara itu untuk mengeluarkan uneg-uneg peserta," beber Uya. Selain itu, usai dihipnotis, pengunjung tersebut diberi kesempatan untuk melihat hasil hipnotis. Di akhir acara pun selalu ditampilkan sesi pengunjung menandatangani persetujuan di atas materai. Jika yang bersangkutan keberatan untuk ditayangkan, maka tidak ditayangkan. http://id.omg.yahoo.com/news/tayangan-diwacanakan-haram-uya-kuya-santai-zwp4-438741.html
Dua ekor anjing yang tersesat setelah gempa dan tsunami di Jepang telah membantu para korban mengatasi kedukaan mereka. Dailymail, Jumat lalu melaporkan, dalam kondisi gemetar dan kotor, salah satu dari kedua anjing itu menjaga temannya yang terluka di antara puing-puing sebuah desa di timurlaut Jepang. Di tengah penderitaan manusia, usaha anjing-anjing yang menjadi korban tsunami tersebut menjadi simbol bagi orang-orang Jepang.
Kesetiaan merupakan tema yang kuat dalam budaya Jepang dan para komentator memakai dedikasi sang anjing pada temannya sebagai sebuah simbol bagi masyarakat untuk saling menguatkan dalam menghadapi tragedi tersebut. Ribuan binatang peliharaan menghilang dalam gempa dan tsunami, dan banyak lagi yang terpisah dari pemiliknya. Menurut para saksi mata, anjing-anjing dalam video ini telah diselamatkan dan diletakkan di tempat penampungan, walau tampaknya akan sulit untuk mengidentifikasi mereka. Sebuah kisah favorit Jepang yang telah difilmkan di Amerika Serikat adalah tentang seekor anjing bernama Hatchi yang pemiliknya tiba-tiba meninggal akibat serangan jantung. Anjing yang setia itu setiap hari pergi ke stasiun kereta, berharap dapat berjumpa dengan tuannya sampai anjing itu pun kemudian mati. http://ditonews.blogspot.com/2011/03/anjing-simbol-kesetiaan-korban-tsunami.html

Renungan, Tukang Kayu dan Arlojinya

Ada seorang tukang kayu. Suatu saat ketika sedang bekerja, secara tak disengaja arlojinya terjatuh dan terbenam di antara tingginya tumpukan serbuk kayu. Arloji itu adalah sebuah hadiah dan telah dipakainya cukup lama. Ia amat mencintai arloji tersebut. Karenanya ia berusaha sedapat mungkin untuk menemukan kembali arlojinya. Sambil mengeluh mempersalahkan keteledoran diri sendiri si tukang kayu itu membongkar tumpukan serbuk yang tinggi itu. Teman-teman pekerja yang lain juga turut membantu mencarinya. Namun sia-sia saja. Arloji kesayangan itu tetap tak ditemukan. Tibalah saat makan siang. Para pekerja serta pemilik arloji tersebut dengan semangat yang lesu meninggalkan bengkel kayu tersebut.Saat itu seorang anak yang sejak tadi memperhatikan mereka mencari arloji itu, datang mendekati tumpukan serbuk kayu tersebut. Ia menjongkok dan mencari. Tak berapa lama berselang ia telah menemukan kembali arloji kesayangan si tukang kayu tersebut. Tentu si tukang kayu itu amat gembira. Namun ia juga heran, karena sebelumnya banyak orang telah membongkar tumpukan serbuk namun sia-sia. Tapi anak ini cuma seorang diri saja, dan berhasil menemukan arloji itu."Bagaimana caranya engkau mencari arloji ini ?", tanya si tukang kayu."Saya hanya duduk secara tenang di lantai. Dalam keheningan itu saya bisa mendengar bunyi tik-tak, tik-tak. Dengan itu saya tahu di mana arloji itu berada", jawab anak itu.Keheningan adalah pekerjaan rumah yang paling sulit diselesaikan selama hidup. Sering secara tidak sadar kita terjerumus dalam seribu satu macam "kesibukan dan kegaduhan". Ada baiknya kita menenangkan diri kita terlebih dahulu sebelum mulai melangkah menghadapi setiap permasalahan."Segenggam ketenangan lebih baik dari pada dua genggam jerih payah dan usaha menjaring angin." http://ditonews.blogspot.com/2011/03/renungan-sore-ini-tukang-kayu-dan.html

Banner